Menurut Nurul Huda TCP/IP adalah suatu standar komunikasi data dalam jaringan komputer yang digunnakan untuk proses pertukaran data antara perangkat.
Menurut Alvana Noor Fariza TCP/IP merupakan standar komunikasi yang digunakan untuk proses menukar data dalam internet dari satu keperangkat ke perangat lainnya.
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan TCP/IP adalah standar komunikasi data dalam jaringan untuk proses menukar data dalam internet antar perangkat.
Cara kerja TCP/IP
Menurut Andy Nugroho TCP/IP memiliki fungsi untuk berkomunikasi dengan komputer lain menggunakan komputer akan mengemas dalam bentuk paket data dan dikirim ke komputer tujuan lewat jaringan.
Menurut Alvana Noor Fariza cara kerja TCP/IP ini adalah dengan memecah pesan menjadi paket-paket untuk menghindari keharusan mengirim ulang pseluruh pesan jika menemui masalah selama transmisi,paket secara otomatis dipasang kembali setelah mereka mencapai tujuan mereka,setiap paket dapat mengambil rute yang berbeda antara komputer sumber dan komputer tujuan,tergantung pada apakah rute asli yang digunakan menjadi padat atau tidak tersedia
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan cara kerja TCP/IP adalah memecah pesan menjadi paket-paket dan memberi label pada setiap paket. lalu di dikirim ke perangkat yang dituju setelah itu paket-paket tersebut disatukan kembali.
Berikut layer pada TCP/IP
1.Application layer
Menurut Nurul Huda application layer merupakan lapisan dasar dalam protokol TCP/IP.Pada layer ini,protokol memiliki kontak dengan pengguna komputer secara langsung.Aplikasi yang digunakan pengguna akan mempengaruhi jenis protokol lanjutannya.
Menurut Alvana Noor Fariza application layer adalah tingkatan yangbiasanya berinteraksi dengan pengguna,seperti sistem email dan platform perpesanan.
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan application layer adalah lapisan dasar yang biasanya berinteraksi dengan pengguna.
2.Transport Layer
menurut Nurul Huda transport layer berfungsi untuk memastikan setiap komunikasi dalam jaringan berjalan lancar.
Menurut Alvana Noor Fariza transport layer bertnggung jawab untuk meneyediakan koneksi data yang solid dan andal antara aplikasi atau perangkat asli dan tujuan yang dimaksudkan.
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan transport layer berfungsi meneyediakan koneksi data dan memastikan setiap komunikasi dalam jaringan berjalan lancar.
3.Network layer
Menurut Jordy Prayoga Network layer bertanggung jawab untuk mengirimkan paket dari sebuah jaringan dan mengontrol perpindahan paket di seluruh jaringan untuk memastikannya selalu ke tujuan secara tepat.
Menurut Nurul Huda network layer bertugas memecah data yang akan dikirim sesuai ukuran media yang akan dilalui.Pecahan data tersebut kemudian dienkapsulasi hingga akhirnya dikirim ke alamat tujuan berdasarkan IP address dan jalur paket masing-masing.
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan network layer bertanggung jawab untuk mengirim data dari sebuah jaringan dengan cara memecah data,kemudian dienkapsulasi hingga akhirnya dikirim kealamat tujuan dan memastikannya selalu ke tujuan secara tepat.
4.Network Interface Layer
Menurut Nurul Huda network interface layer merupakan bagian yang melakukan inteasi dengan perangkat secara langsung.
Menurut Andy Nugroho network interface merupakan bagian yang berinteraksi dengan hardware secara langsung.Dalam sebuah jaringan,hardware tertentunya memegang peranan penting dalam mentransmisikan data berbentuk sinyal.Pada lapisan network interface,data yang sudah diubah menjadi sinyal akan dikirim melalui media kabel fiber optic,atau wireless.
Dari kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan network interface bertugas berinteraksi dengan perangkat dan menstransmisikan data dalam bentul sinyal dan dikirim melalui media kabel fiber optic atau wireless.
Daftar Pustaka
Huda,Nurul. 2022. Pengertian TCP/IP,Fungsi,Layer,dan Cara Kerjanya https://www.dewaweb.com/blog/pengertian-tcp-ip/#Apa_itu_TCPIP diakses pada 08:26 29/7/2023
Fariza,Alvana Noor. 2021. Mengulas TCP/IP,Lapisan Abstrak Antara Aplikasi https://www.sekawanmedia.co.id/blog/pengertian-tcp-ip/ diakses pada 08:37 29/7/2023
Nugroho,Andy. 2021. TCP/IP:Pengertian,Cara Kerja,Fungsi,Layer dan Keuntungannya https://qwords.com/blog/pengertian-jaringan-tcp-ip/ diakses pada 09:03 29/7/2023
Prayoga,Jordy. 2023. Apa itu TCP? Simak Pengertian,Cara kerja,dan Fungsinya https://gudangssl.id/blog/tcp-adalah/ diakses pada 11:35 29/7/2023
Tidak ada komentar:
Posting Komentar